12 Oktober 2019 – Sebuah jam Patek Philippe Skymoon Tourbillon Reference 5002 terjual dengan harga fantastis $1.4 juta atau setara dengan Rp 19.7 milyar di lelang Evening Sale Sotheby’s di Hong Kong. Jam dengan case pink gold dengan dua dial dan 12 complications ini melampaui estimasi harga jual $895,000 – $1.25 juta.

Jam model ini diluncurkan oleh Patek Philippe pada tahun 2001 dan specimen yang terjual ini dibuat pada tahun 2011, diantara 12 complications yang dimiliki model ini dilengkapi dengan dua complications rumit yaitu sebuah minute repeater dengan gong katedral dan sebuah tourbillon. Pada dial depan, jam ini menampilkan waktu dan sebuah perpetual calendar dengan retrograde date dan indicator moon phase yang indah.

Terinspirasi dari pocket watch Star Calibre 2000, jam ini juga mereplikasi concept of the sky chart. Sedangkan dial belakang memajang fungsi astronomi dan menampilkan northern sky, sidereal time, angular progression, dan fase dari bulan. Jam ini ditawarkan dalam kondisi yang secara rata-rata sangat baik yang membuat harganya terkerek naik.